GAMBARAN SHOCK INDEX (SI) PADA PASIEN SYOK HIPOVOLEMIK DI RSUD LABUANG BAJI

Description Of Shock Index (SI) In Hypovolemic Shock Patients At Labuang Baji Hospital

Penulis

Kata Kunci:

shock Index, Hipovolemik, pasien, gadar

Abstrak

Salah satu keadaan darurat yang membutuhkan penanganan segera adalah syok. Syok hipovolemik merupakan salah satu jenis syok yang paling sering terjadi dibandingkan dengan syok lainnya. Di negara-negara dengan tingkat mobilitas penduduk yang tinggi, syok hipovolemik tetap menjadi penyebab utama kematian saat ini. Syok hipovolemik harus segera ditangani dengan cepat. Jika tidak, dapat mengancam jiwa. Bagian penting dari proses ini adalah memilih sistem penilaian untuk prognosis dan prediksi kematian. Sistem penilaian sederhana yang disebut Shock Index (SI) dapat digunakan untuk memprediksi kematian pada pasien kritis. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran Shock Index (SI) pada pasien syok hipovolemik. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian deskriptif sederhana. Sampel pada penelitian ini sebanyak 30 pasien. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Shock Index (SI) dapat memprediksi tingkat mortalitas pasien syok hipovolemik. Hasil penelitian menunjukkan 15 pasien (50%) dengan Shock Index (SI) kategori baik dan juga 15 pasien (50%) dengan kategori buruk.

Biografi Penulis

Abd. Kadir Ahmad

Poltekkes Kemenkes Makassar

Ismail Ismail

Poltekkes Kemenkes Makassar

Referensi

Andriati, R., & Trisutrisno, D. (2021). Pengaruh Resusitasi Cairan Terhadap Status Mean Arterial Pressure (MAP) Pada Pasien Syok Hipovolemik di IGD RSD Balaraja. JOURNAL of Medical Surgical Concerns, 1(1), 1–13.

B. Pomalango, Z. (2020). Shock Index (SI) dan Modified Shock Index (MSI) sebagai prediktor Outcome pada Pasien Gawat Darurat: Systematic Review. Jambera Nursing Journal, 2(2), 197–207.

Damayanti, E., Indriasari, & Fuadi, I. (2018). Syok Indeks dan Skor APACHE II pada Pasien yang Meninggal di GICU RSUP Dr.

Hasan Sadikin Bandung Tahun 2016. Jurnal Anestesi Perioperatif, 6(1), 479–486.

J, Abdul Hady., Ekowatiningsih, D., Baharuddin, K., & Mustafa, M. (2022). Studi Literatur Tindakan Resusitasi Cairan Pada Pasien Perdarahan Dengan Syok Hipovolemik. Jurnal Ilmiah Kesehatan Diagnosis, 17(4), 136–145.

Kemenkes RI. (2018). Hasil Riset Kesehatan Dasar Tahun 2018. Kementrian Kesehatan RI, 53(9), 1689–1699.

Koch, E., Lovett, S., Nghiem, T., Riggs, R. A., & Rech, M. A. (2019). Shock index in the emergency department: Utility and limitations. Open Access Emergency Medicine, 11, 179–199. https://doi.org/10.2147/OAEM.S178358

Setianingsih, E., WS, P. A., & Irawan, E. T. (2020). Syok Index Pada Pasien Fraktur Diinstalasi Gawat Darurat Rs Pku Muhammadiyah Gombong. In Prosiding University Research Colloquium (pp. 150-156). http://repository.urecol.org/index.php/proceeding/article/view/1056

Unduhan

Diterbitkan

30-06-2024

Cara Mengutip

Abdul Hamid, H., Harmiady, R., Ahmad, A. K., Ismail, I., & Nasrullah, N. (2024). GAMBARAN SHOCK INDEX (SI) PADA PASIEN SYOK HIPOVOLEMIK DI RSUD LABUANG BAJI: Description Of Shock Index (SI) In Hypovolemic Shock Patients At Labuang Baji Hospital. Media Keperawatan: Politeknik Kesehatan Makassar, 15(1), 73–76. Diambil dari https://ojs3.poltekkes-mks.ac.id/index.php/medperawat/article/view/660