Kontribusi Pengetahuan Ibu Bekerja Terhadap Pemberian ASI Eksklusif

Contribution of Working Mothers' Knowledge to Exclusive Breastfeeding

Penulis

  • Sitti Mukarramah Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Makassar
  • Zulaeha A.Amdadi Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Makassar
  • Musdalifah Wahab Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Makassar
  • Wirawati Amin Jurusan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Makassar

DOI:

https://doi.org/10.32382/mkeb.v2i1.193

Kata Kunci:

Knowledge, Exclusive breastfeeding

Abstrak

ABSTRACT

Breast milk is the best source of nutrition for babies, so breast milk should be given to babies from the beginning of birth to 6 months of age and continued until the baby is 2 years old with appropriate supplementary feeding can reduce morbidity and mortality in infants, reduce the risk of chronic disease, and can help with baby development. This study aims to determine the relationship between working mothers knowledge with exclusive breastfeeding in the Batua Makassar health center work area. This type of research is an analytic survey using a cross sectional research design. The population is all mothers who have babies aged 6-12 months in the Batua Makassar health center work area, namely as many as 340 people and the sample used is 77 people with purposive sampling method. The research instrument was a questionnaire on maternal knowledge and exclusive breastfeeding. The hypothesis testing technique used is the Chi-Square test. Based on the analysis and discussion, this study concludes that: it is proven that there is a significant relationship between working mothers knowledge with exclusive breastfeeding in the Batua Makassar health center work area with a p value = 0.003 (p = 0.003 <0.05). Thus it is suggested that working mothers should be more intensive in giving breast milk to babies when they are left from work and to increase their knowledge by actively participating in counseling related to exclusive breastfeeding.

Keywords: Knowledge, Exclusive breastfeeding

 

 

ABSTRAK

Air Susu Ibu merupakan sumber nutrisi terbaik untuk bayi, sehingga ASI harus diberikan pada bayi dari awal kelahiran sampai berumur 6 bulan dan dilanjutkan sampai bayi berumur 2 tahun dengan pemberian makanan tambahan yang sesuai dapat menurunkan angka kesakitan dan kematian pada bayi, mengurangi resiko penyakit kronis, dan dapat membantu perkembangan bayi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu bekerja dengan pemberian ASI eksklusif pada bayi di wilayah kerja Puskesmas Batua Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah survey analitik dengan menggunakan rancangan penelitian Cross Sectional. Populasinya adalah seluruh ibu yang mempunyai bayi umur 6-12 bulan di wilayah kerja Puskesmas Batua yaitu sebanyak 340 orang dan sampel yang digunakan sebanyak 77 orang dengan pengambilan sampelnya secara Simple Random Sampling. Instrumen penelitian berupa kuesioner pengetahuan ibu dan pemberian ASI eksklusif. Teknik pengujian hipotesis yang digunakan adalah uji Chi- Square. Berdasarkan analisis dan pembahasan maka penelitian ini menyimpulkan bahwa: terbukti adanya hubungan yang signifikan antara pengetahuan ibu bekerja dengan pemberian ASI eksklusif di wilayah kerja Puskesmas Batua Makassar dengan nilai p value = 0,003 (p = 0,003 < 0,05). Demikian disarankan pada ibu bekerja harus lebih intensif dalam memberikan ASI pada bayi saat ditinggal bekerja dan lebih meningkatkan pengetahuan dengan aktif mengikuti penyuluhan yang berhubungan dengan ASI eksklusif.

Kata kunci : Pengetahuan, Pemberian ASI Eksklusif

Referensi

Astutik, R. Y, 2015. Buku Ajar Asuhan Kebidanan Masa Nifas dan Menyusui. In: T. Ismail. CV.Trans Info Media. Jakarta.

BKKBN. 2017. Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia. Jakarta: Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional, 2018.

Deafirah, A., Wilar, R., & Kaunang, E. D. 2017. Faktor yang Memengaruhi Keberhasilan Pemberian ASI pada Bayi yang Dirawat pada Beberapa Fasilitas Kesehatan di Kota Manado. Jurnal e-Clinik (eCl), (Online), Vol. 5, No. 2, https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/ eclinic/article/view/18524

Kemenkes RI. 2018. Pusat Data dan Informasi Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Sekretariat Jenderal Profil Kesehatan Indonesia. Jakarta : Kementerian Kesehatan RI.

Kemenkes RI. 2018. Menyusui Sebagai Dasar Kehidupan Tema Pekan ASI Sedunia, 1-7 Agustus 2018, (Online), https://www.kemkes.go. id/download.php?file=download/pusdatin/infodatin/infodatin%20ASI%20per%20halaman%20-%2002012018.pdf

Kemenkes RI. 2018. Hasil Utama Riset Kesehatan Dasar 2018. RISKESDAS. Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kemenkes RI.

Lestari, D. A. 2015. Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Keberhasilan Ibu dalam Pemberian ASI Eksklusif di BPS Pipin Heriyanti Kota Yogyakarta, (Online), http://digilib.unisayogya.ac.id/1591/1/DIYA%0AYU%20LESTARI_201010104195_NASKAH%20PUBLIKASI.pd diakses 8 Januari 2020.

Lestari, T, 2015. Kumpulan Teori Untuk Kajian Pustaka Penelitian Kesehatan. In Medical Book. Nuha Medika. Yogyakarta.

Machfoedz, I. 2012. Bio Statistika. Fitramaya. Yogyakarta.

Maryunani, A. 2012. Inisiasi Menyusu Dini, ASI Eksklusif dan Manajemen Laktasi. Trans Info Media. Jakarta.

Mawarni, C. A. 2017. Hubungan Antara Pengetahuan Ibu yang Bekerja Tentang Manajemen Laktasi dengan Perilaku dalam Pemberian ASI Di Wilayah Puskesmas Karangjati, (Online), http://repository.stikes-bhm.ac.id/174/

diakses 23 Januari 2020.

Muyassaroh, Y., Amelia, R., & Komariyah. 2018. Faktor Penghambat Pemberian ASI Eksklusif pada Ibu Bekerja di Kota blora. Jurnal Kebidanan, (Online), Vol. 8, No. 1, http://ejournal.poltekkes-smg.ac.d/ojs/index.php/jurkeb/article/download/3730/912

diakses 10 Januari 2020.

Noor, H. M., & Marhaeni. 2019. Metode Penelitian. Makassar: Unit Penelitian Poltekkes Makassar.

Nurdin, J. 2019. Hubungan Pengetahuan, Pekerjaan dan Dukungan Suami dengan Pemberian ASI Eksklusif di Wilayah Kerja Puskesmas Mangasa Kota Makassar. Skripsi tidak diterbitkan. Makassar: Program Studi Kebidanan Poltekkes.

Nurhayati, F., & Nurlatifah, S. 2018. Hubungan Pengetahuan Ibu Menyusui Tentang Pemberian ASI Perah dengan Pendidikan Di Wilayah Kerja Puskesmas Cimahi Tengah. Midwife Jurnal, (Online), Vol. 4, No. 2, https://media.neliti.com/media/publications/267045-

hubungan-pengetahuan-ibu-menyusui-tentan-66f61ed8.pdf. diakses 3 November 2019.

Rahman, N. 2017. Pengetahuan, Sikap, dan Praktik Pemberian ASI Eksklusif di WIlayah Kerja Puskesmas Jumpandang Baru Kecamatan Tallo Kota Makassar. Skripsi diterbitkan. Makassar: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Hasanuddin, (Online), https://core.ac.uk/download/pdf/83870878.pdf. diakses 6 November 2019.

Roesli, U. 2008. Inisiasi Menyusu Dini Plus ASI Eksklusif. Jakarta: Pustaka Bunda.

Sari, I., Mulyono, B., & Andarsari, W. 2011. Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Bekerja dengan Pemberian ASI Eksklusif di Desa Sumberejo Kecamatan Mranggen Kabupaten Demak Tahun 2011, (Online), https://jurnal.unimus.ac.id/index.php/jur_bid/article/view File/556/606 . diakses 15 Oktober 2019.

Sariati, Y., Prastyaningrum, V. Y., Kurniasari, P., & Mustarina. 2017. Faktor- Faktor yang Mempengaruhi Keberhasilan ASI Eksklusif 6 Bulan Pada Ibu yang Memiliki Bayi Usia 6-12 Bulan di Desa Kemantren Kecamatan Jabung Kabupaten Malang. Journal of Issue in Midwifery, (Online), Vol. 1, No. 1,https://joim.ub.ac.id/ index.php/joim/article/download/33/15 . diakses 8 Januari 2020.

Septiani, H., Budi, A., & Karbito. 2017. Faktor- faktor yang Berhubungan dengan Pemberian ASI Eksklusif Oleh Ibu Menyusui yang Bekerja Sebagai Tenaga Kesehatan. Jurnal Ilmu Kesehatan, (Online), https://media.neliti.com/media/publications/217373-faktor-faktor- yang-berhubungan-dengan-pe.pdf . diakses 25 Desember 2019.

Setiyowati, W., & Khilmiana, R. (2010). Hubungan Pengetahuan Tentang ASI Eksklusif pada Ibu Bekerja dengan Pemberian ASI Eksklusif. Jurnal Kebidanan, (Online), https://www.academia.edu/31982110/ HUBUNGAN_PENGETAHUAN_TENTANG_ASI_EKSKLUSIF_PADA_IBU_BEKERJA_DENGAN_PEMBERIAN_ASI_EKSKLUSIF.. diakses 12 Januari 2020.

Walyani, E. S., & Purwoastuti, T. E. 2015. Asuhan Kebidanan Masa Nifas & Menyusui. Pustaka Baru Press. Yogyakarta.

WHO. 2018. Enabling Women to Breastfeed Through Better Policies and Programmes. (Online), https://www.who.int/nutrition/publications/i nfantfeeding/global-bf-scorecard-2018.pdf?ua=1. diakses 14 Januari 2020.

Wiji, R. N. 2013. ASI dan Panduan Ibu Menyusui. Nuha Medika. Yogyakarta.

Unduhan

Diterbitkan

2023-12-21