Efektivitas Kompres Hangat Dalam Menurunkan Skala Nyeri Persalinan Kala I Fase Aktif Di TPMB Hasmah Galesong Utara
DOI:
https://doi.org/10.32382/mkeb.v3i2.1032Kata Kunci:
Nyeri Persalinan, Kompres Hangat, Kala I Fase AktifAbstrak
Tanda pasti persalinan yaitu meliputi rasa nyeri oleh adanya his yang disebabkan karena kontraksi otot rahim yang menimbulkan rasa sakit pada pinggang, daerah perut dan menjalar kearah lain. Pengelolaan rasa nyeri persalinan menggunakan non farmakologis dinilai lebih aman, efektif tanpa efek yang merugikan bagi ibu dan janin, salah satu terapi non farmakologi yaitu kompres air hangat. Pada penelitian ini menggunakan bentuk penelitian quasi eksperiment. Jenis penelitian yang digunakan yaitu One group pre-post test design tanpa ada kelompok pembanding. Menggunakan Uji univariat dan bivariat yang disajikan dalam bentuk tabel dan narasi. Hasil dari uji statistik diperoleh nilai p 0,000 dengan derajat kemaknaan (α 0,05), maka dapat disimpulkan bahwa hasil p<α berarti Ha diterima yaitu ,ada efektivitas kompres hangat dalam menurunkan skala nyeri persalinan kala I fase Aktif di TPMB hasmah Galesong Utara. Setelah diberikan kompres hangat yang mengalami nyeri ringan sebanyak 26 (89,6%), yang mengalami nyeri sedang 1 (3,4%), sedangkan 2 (6,8%) tidak mengalami penurunan nyeri berat pada persalinan kala I fase aktif.
Referensi
Kesehatan KMK. Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah Tahun 2022. 2022;
Profil Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan. Profil Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan. 2021.
Kesehatan K, Indonesia R. Profil Kesehatan Indonesia. Jakarta: Germas; 2021. 100–146 p.
Dubey S, Lata S. Self-Comforting Techniques and Non-Pharmacologic Methods to Relieve Pain During Labor. Int J Sci Res. 2017;6(1):1594–9.
Sari MHN, Ramadhani AA. Kompres Air Hangat dalam Mengurangi Nyeri Persalinan Kala I. 2020;(kala I):85–91.
Dahlan MS. Besar Sampel dalam Penelitian Kedokyteran dan Kesehatan. Seri Evidence Based Medicine. 2nd ed. Jakarta: PT ARKANS; 2005.
Chow SC, Shao J, Wang H, Lokhnygina Y. Sample Size Calculations in Clinical Research Third Edition. 3rd ed. CRC Pres Taylor & Prancis Group. New York: CRC Pres Taylor & Prancis Group; 2018. 103–111 p.
Labor S, Maguire S. The Pain of Labour. 2008;2(2):15–9.
Mintaningtyas SI, Isnaini YS, Lestari LDP. Buku Ajar Asuhan Persalinan dan Bayi Baru Lahir. pertama. Nasrudin M, editor. Pekalongan, Jawa Tengah: PT Nasya Expanding Management; 2023. 79 p.
Irawati, Muliani, Asryad G. Pengaruh kompres hangat terhadap penurunan intensitas nyeri persalinan pada ibu inpartu kala I fase aktif. 2019;2 no.1.
Nufra YA, Azimar. Pengaruh pemberian kompres hangat terhadap penurunan rasa nyeri persalinan kala I fase aktif di bidan praktek mandiri Yulia Fonna SKM desa lipah rayeuk kecamatan jeumpa kabupaten bireuen tahun 2019. 2019;5 no.2.